Kamis, 21 September 2017

Kemenhub Luncurkan Aplikasi Portal Perhubungan Laut Yang Dapat Diunduh Secara Gratis

Ilustrasi seseorang sedang menggunakan smartphone (Gambar by bgr.com)
IndoNewz.com - Di era kemajuan teknologi seperti saat ini, setiap unit usaha, lembaga, dan yang lainnya mulai beralih ke teknologi berbasis aplikasi. Hampir setiap unit usaha tersebut meluncurkan aplikasi yang bertujuan untuk memberikan pelayanan yang dapat memuaskan para konsumennya.

Tak terkecuali dengan kementerian atau lembaga milik pemerintah. Baru-baru ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meluncurkan mobile application yang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi terkait dengan sektor transportasi laut.

Menurut Kepala Bagian Organisasi dan Humas Ditjen Hubla Kemenhub, Lollan AS Panjaitan, aplikasi yang diluncurkan itu adalah sebagai bentuk komitmen Kemenhub dalam melayani masyarakat. Khususnya dalam memberikan informasi di sektor transportasi laut berbasis teknologi informasi.

Aplikasi ini merupakan pengembangan dari portal http://hubla.dephub.go.id. Berdasarkan hasil monitoring pemanfaatan portal, sebanyak 70 persen masyarakat mengakses portal untuk mencari informasi mengenai prosedur pelayanan sektor transportasi laut. Selain itu, berita terkini dan hublapedia yang merupakan kamus transportasi laut berada di urutan berikutnya.

Melalui aplikasi berbasis teknologi ini, masyarakat dapat mengetahui informasi berita transportasi laut, prosedur pelayanan di lingkungan Ditjen Perhubungan Laut. Keterangan mengenai peraturan perundang-undangan dan hublapedia juga tersedia di dalamnya.

Aplikasi portal perhubungan laut ini dapat diunduh secara gratis melalui Google Play Store untuk pengguna android dan AppStore untuk pengguna I-phone. Mobile application portal perhubungan laut dapat diunduh juga melalui media sosial Ditjen Perhubungan Laut dan web portal http://hubla.dephub.go.id.

Lebih lanjut Lollan mengajak masyarakat untuk mengunduh aplikasi portal perhubungan laut dan meminta masukan, saran maupun kritik yang membangun untuk menyempurnakan aplikasi tersebut. Karena menurutnya, untuk saat ini aplikasi tersebut mungkin belum dapat mengakomodir semua kebutuhan dan kepentingan masyarakat.

Sumber : bisnis.tempo.co

Tag : kementerian perhubungan, direktorat jenderal kementerian perhubungan, portal kementerian perhubungan, apa itu hublapedia, aplikasi kementerian perhubungan, kemenhub luncurkan mobile application, kemenhub luncurkan aplikasi berbasis teknologi informasi, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi