Jumat, 11 Agustus 2017

Mencicipi Sayur Besan Khas Betawi Yang Sudah Mulai Langka

Trubuk atau telur tebu, bahan utama membuat sayur besan (Foto by kompasiana.com)
IndoNewz.com - Jika berbicara mengenai kuliner Indonesia, seakan tidak ada habisnya karena kekayaan kuliner yang dimilikinya. Setiap daerah memiliki makanan atau masakan khasnya yang menunjukkan betapa kayanya ragam budaya yang mereka miliki. Salah satu masakan yang khas dari Betawi adalah sayur besan.

Kenapa bisa disebut dengan sayur besan? Alasannya karena memang sayur ini sebagai menu wajib yang harus dihidangkan setiap kali ada acara pernikahan atau besanan. Sayur besan melambangkan penghargaan tertinggi kepada orang tua mempelai karena mereka akan menjadi saudara.

Sayur besan merupakan masakan kuno khas Betawi yang sudah turun temurun. Sayur besan adalah masakan berkuah santan dengan isi terubuk atau telur tebu, kentang, soun, petai, dan ebi. Tekstur dari sayur besan sangatlah lembut, harum, dan renyah. Karena itu tidak heran kalau masakan ini sangat digemari oleh warga Betawi.

Sayangnya keberadaan sayur besan sudah mulai langka. Hal ini dikarenakan adanya keterbatasan bahan untuk membuatnya. Kalaupun ada warung atau rumah makan yang menyediakan menu ini, harganya pasti akan mahal. Sayur besan seperti menjadi masakan khas Betawi yang langka.

Untuk bisa membuat sayur besan di rumah, bahan-bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut :

5 buah terubuk, ambil isinya
75 gram soun, rendam
500 gram kentang, potong kotak 2x2cm
150 gram buncis, potong serong
1 papan petai, belah 2 bagian
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun jeruk
3 cm lengkuas, memarkan
1 sendok makan garam
1/2 sendok teh gula pasir
1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sendok makan minyak untuk menumis

Sedangkan untuk bumbu halusnya seperti berikut :

4 butir kemiri, sangrai
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
4 buah cabai merah keriting
2 cm kunyit
2 cm jahe
1 sendok makan ebi, seduh

Jika bahan dan bumbu sudah tersedia, mari kita lanjut dengan cara membuatnya sebagai berikut :

1.    Tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan daun jeruk sampai harum.
2.    Masukkan santan. Aduk rata. Masukkan kentang. Masak sambil diaduk sampai mendidih.
3.    Tambahkan terubuk, buncis, petai, garam, dan gula. Aduk rata. Masak sampai matang.
4.    Menjelang diangkat, masukkan soun. Aduk rata.

Sumber : nova.grid.id

Tag : sayur besan, sayur besan khas betawi, asal usul sayur besan, menu masakan sayur besan, cara membuat sayur besan, resep sayur besan khas betawi, kenapa disebut sayur besan, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi