Jumat, 20 Januari 2017

Menggoyangkan Kendaraan Bikin Bensin Terisi Full, Mitos Atau Fakta?

Aksi goyang mobil saat isi bensin (Foto by otomotif.viva.co.id)
IndoNewz.com - Jika Anda pergi ke SPBU pasti pernah melihat kejadian seperti dalam video berikut :

Aksi sopir yang menggoyang-goyangkan mobil saat sedang isi bahan bakar

Pernahkah Anda melakukan hal yang sama? Lalu apa tujuan dari para pengemudi itu menggoyang-goyangkan kendaraannya saat isi bahan bakar? Sebagian besar orang akan menjawab bahwa dengan menggoyang-goyangkan kendaraan saat mengisi bahan bakar akan membuat bahan bakar bisa masuk optimal mengisi celah-celah yang ada pada tangki bahan bakar.

Dengan kata lain, dengan menggoyang-goyangkan kendaraan saat mengisi bahan bakar akan membuat bensin bisa terisi penuh. Yang menjadi pertanyaan adalah apakah kegiatan tersebut memang benar adanya? Ditanya mengenai hal itu, General Manager Service Division PT Toyota Astra Motor, Iwan Aburrahman mengatakan bahwa kegiatan menggoyang-goyangkan kendaraan saat mengisi bahan bakar adalah tidak ada gunanya alias sia-sia belaka.

Dirinya menambahkan bahwa saat ini hampir semua mobil sudah dilengkapi dengan sistem ventilasi pada lubang pengisian bahan bakarnya. Hal ini memungkinkan udara yang ada di dalam tangki akan keluar dengan sendirinya sejalan dengan dimasukannya bahan bakar.

Tapi semua itu tergantung juga dengan desain tangkinya. Maksudnya seberapa banyak rongga udara di area tangki. Bila tangki bagian atasnya sudah rata atau datar, jadi untuk apa digoyang? Yang ada hanya bikin capai dan untungnya juga hanya sedikit. Jadi kegiatan tersebut tidak terlalu penting juga.

Sumber : viva.co.id

Tag : isi bensin, goyang mobil pas isi bensin, goyang motor pas isi bensin, goyang kendaraan saat isi bensin, manfaat menggoyangkan kendaraan saat isi bensin, efek menggoyangkan kendaraan saat isi bensin, indonewz, indonewz.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi