Marshmello terkena demam Om Telolet Om (Foto by duniaku.net) |
IndoNewz.com - Aksi berbahaya anak-anak yang memburu klakson bus yang lewat mulai bergema kembali. Di sosial media aksi "Om Telolet Om' bahkan menjadi trending topics. Demam "Om Telolet Om" pun sudah menjalar ke luar negeri.
Kini untuk pengguna smartphone Android, sudah mulai bisa mendownload aplikasi Klakson Telolet di Play Store. Sebenarnya aplikasi klakson Telolet sudah tersedia di Play Store sejak pertengahan tahun 2016 lalu. Kini masyarakat yang menyukai bunyi klakson Telolet tidak perlu lagi bersusah payah menunggu bus yang lewat.
Adapun aplikasi klakson Telolet yang tersedia di Play Store, seperti Klakson Telolet (Big Bus Horn), Telolet Horn, 46 Klakson Telolet Terbaru dan Horn Bus 4ever. Aplikasi klakson Telolet tersebut memiliki ukuran rata-rata 5MB saja. Aplikasi yang ringan dan cukup mudah dalam penggunaannya. Pengguna hanya tinggal mengklik tombol klakson yang ada.
Tombol klakson yang ada pada aplikasi pun dibuat mirip dengan yang ada di bus, ada yang berwarna biru dan juga merah. Aplikasi Telolet Horn menyediakan bunyi klakson dari berbagai bus antar kota antar provinsi (AKAP), seperti Haryanto, Sinar Jaya, Kramat Djati, Lorena dan Harapan Jaya.
Source : tempo.co
Tag : om telolet om, klakson telolet, bunyi klakson telolet, aplikasi klakson telolet, aplikasi om telolet om, indonewz, indonewz.com
0 komentar:
Posting Komentar