Selasa, 18 Oktober 2016

Sosok Oemar Bakrie Dalam Lagu Iwan Fals



IndoNewz.com – Masih ingatkah dengan lagu Iwan Fals yang berjudul Oemar Bakri? Lagu ini begitu melekat di dalam ingatan setiap masyarakat di Indonesia, khususnya bagi penggemarnya yang bernama “OI” atau Orang Indonesia. Berikut ini video lagu Omar Bakrie yang terkenal itu.
Ternyata sosok Oemar Bakri bukanlah sosok fiktif. Melalui akun sosial medianya @iwanfals, penyanyi bernama Virgiawan Listanto ini mengungkapkan sosok yang menginspirasi menciptakan lagu Umar Bakri. Lagu Oemar Bakri ada di dalam album Sarjana Muda yang dirilis pada September 1981. Lalu seperti apakah sosok Oemar Bakri tersebut, ini adalah fotonya.
Iwan Fals bersama sosok Oemar Bakri
Dalam foto itu tampak Iwan Fals berdiri dengan seorang lelaki berbaju hitam dan ikat kepala. Dia memakai kacamata. Wajahnya juga sudah terlihat keriput. Apa lagi giginya, tampak sudah jarang-jarang saat tersenyum. Rupanya, lelaki tua yang menjadi inspirasi lagu Oemar Bakri itu juga dikenal oleh beberapa netizen. Sosok Oemar Bakri yang ditunjukkan Iwan Fals juga sangat ramah. Dia terus menebar senyum dan terlihat giginya mulai ompong.
Source : liputan6.com

0 komentar:

Posting Komentar

 
close
Peduli dan Berbagi