Presiden Jokowi dengan kemeja putihnya |
IndoNewz.com – Jika kita berkunjung ke museum Madame
Tussauds di Inggris, kita akan menemukan berbagai macam replika dari selebritis
dunia yang semuanya terbuat dari lilin. Madame Tussauds atau nama aslinya
adalah Marie Tussaud yang lahir di Strasbourg, Perancis tahun 1761 dan
meninggal tahun 1850. Selama hidupnya, ia adalah seniman lilin yang sangat
handal. Sudah banyak tokoh-tokoh besar yang ia buat replika dari lilin.
Salah satu tokoh yang pernah dibuat oleh dirinya adalah
Presiden pertama Republik Indonesia, yaitu Ir. Soekarno. Patung lilin Bung
Karno terpajang di museum Madame Tussauds di Bangkok, Thailand. Peresmian patung
lilin tersebut dilakukan pada Senin, 24 September 2012 waktu setempat.
Di tahun 2016 ini, kembali presiden Republik Indonesia
dipilih untuk mengisi museum Madame Tussauds di Hongkong. Beliau adalah Ir.
Joko Widodo, Presiden RI ke – 6. Manajer Umum Museum Madame Tussauds Hong Kong
Jenny You, menyatakan keputusan untuk membuat patung lilin Presiden Jokowi
tidak datang dari pihaknya sendiri, melainkan melalui survey yang dilakukan
museum. Nama presiden Jokowi mendapat suara paling banyak dalam survey, bahkan
melebihi bintang Barcelona Lionel Messi dan kandidat presiden Amerika Serikat
Donald Trump dan Hillary Clinton.
Figur Presiden Jokowi dikenal luas sebagai pemimpin yang
ramah, peduli kepada masyarakat miskin, dan sebagai tokoh anti korupsi. Proses
pembuatan patung akan memakan waktu sekitar enam bulan. Biaya pembuatan patung
lilin di perkirakan 1,8 juta dollar
Hongkong atau setara 3 miliar rupiah. Patung lilin Bapak Jokowi akan dibuat di
London, Inggris dan dipamerkan di Hong Kong.
Dalam patung lilinnya nanti, Presiden Joko Widodo
mengenakan kemeja putih lengan panjang dan celana hitam. Dalam sesi pemotretan,
tim Madame Tussauds mengambil gambar presiden dari segala arah. Mulai dari
posisi diam berdiri hingga berjalan.
Source : tempo.co
0 komentar:
Posting Komentar